Yuk Stok Antibodi Lagi

Sejak masa pandemi, kita diperkenalkan dengan istilah-istilah medis yang mungkin asing dan tidak familiar sebelumnya. Momen ini memaksa setiap orang perlu memahami maksud dari istilah-istilah tertentu yang berkaitan tentang ilmu kesehatan. Salah satunya adalah antibodi.  Antibodi adalah bagian dari sistem kekebalan yang bekerja untuk melindungi tubuh dari bahaya virus, bakteri, kuman zat-zat yang dapat menyebabkan penyakit infeksi.

Cara yang bisa kita lakukan untuk menjaga sistem kekebalan tubuh atau antibodi adalah dengan mengonsumsi makanan sehat. Dengan antibodi yang baik, tubuh dapat mendeteksi adanya virus yang masuk dan membedakannya dengan jaringan lain. Dengan begitu kita bisa terhindar dari infeksi penyakit yang disebabkan oleh virus, seperti virus Covid-19.

Setelah kita melewati vase pertama dan kedua meningkatnya kasus Covid-19, kali ini kita juga harus menghadapi gelombang ketiga dari Covid-19 ini. Yuk kita stok lagi antibodi… berikut adalah makanan yang mengandung antibodi yang bisa kita stok di rumah.

Jeruk
Jenis makanan yang pertama adalah buah-buahan sitrus, yang banyak mengandung vitamin C. Sebagian orang akan mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin C ketika mereka terserang flu. Hal itu karena vitamin C dapat berperan untuk meningkatkan sistem imun dalam tubuh. Vitamin C akan meningkatkan produksi sel darah putih, yang mana sel tersebut adalah kunci untuk mengatasi infeksi.

Kiwi
Makanan selanjutnya adalah kiwi. Kiwi memiliki banyak nutrisi penting bagi tubuh. Nutrisi penting ini termasuk folat, potasium, vitamin K, dan vitamin C. Seperti yang kita tahu, vitamin C dapat meningkatkan sel darah putih. Sedangkan nutrisi kiwi lainnya dapat menjaga agar seluruh tubuh bisa berfungsi dengan baik.

Tomat
Tomat mengandung vitamin A, vitamin C, vitamin K, kalium, folat, dan lycopene yang berfungsi sebagai antioksidan.

Jambu Biji Merah
Jambu biji merah punya segudang manfaat bagi kesehatan dalam kandungannya. Mineral dan vitamin di dalamnya, bisa berguna menyehatkan tubuh. Jambu biji kaya akan kandungan vitamin C, vitamin A, serta kalium, dan antioksidan. Selain bisa memberikan daya tahan tubuh demi menangkal virus Covid-19, manfaat buah jambu biji merah untuk kesehatan dapat mencegah berbagai macam penyakit.

Kacang
Bagi kamu yang suka ngemil, ubah saja kudapan kamu menjadi kacang-kacangan. Pasalnya, kacang-kacangan bisa membantu menjaga daya tahan tubuh, dan tinggi protein sehingga akan lebih baik untuk mencegah terjangkit virus Corona. Konsumsi secara rutin bisa mencegah flu dan demam. Makanan peningkat sistem imun tubuh yang gurih dan lezat.

Jamur
Jamur sangat baik untuk meningkatkan imunitas tubuh karena memiliki kandungan selenium, riboflavin dan niacin yang tinggi. Vitamin dan mineral ini sangat penting untuk memastikan imunitas tubuh dalam kondisi prima. Selain itu, jamur juga kaya akan polysaccharides, molekul yang serupa gula untuk memperbaiki fungsi imunitas. Cara mengolahnya pun beragam dan mudah. Bisa ditumis, dicampur dengan telur dadar, dibuat sup jamur dan sebagai tambahan salad.

Semangka
Kemampuannya untuk menjaga imunitas tak perlu dipertanyakan. Semangka mengandung potasium yang tinggi. Penyajian 2 mangkok semangka memiliki 270 mg potasium yang sudah memenuhi 30% kebutuhan Vitamin A per hari dan 25% kebutuhan vitamin C per hari. Selain itu semangka juga kaya Vitamin B dan glutathione yang dibutuhkan agar imunitas berfungsi dengan baik. Kabar baiknya, semangka juga sangat rendah kalori. Selain dimakan begitu saja, untuk variasi semangka bisa dikreasikan sebagai fruit salad dengan topping perasan lemon dan madu.

Bayam
Bayam termasuk sebagai superfood karena memiliki kandungan folat, Vitamin A, Vitamin C, fiber, magnesium dan zat besi yang tinggi. Kandungan nutrisi bayam bisa memenuhi kebutuhan sel untuk perbaikan DNA. Untuk menikmati manfaat bayam yang maksimal, sebaiknya bayam jangan dimasak terlalu lama. Bayam bisa dinikmati sebagai sayur bening, ditumis dengan bawang putih dan juga bisa dikreasikan sebagai lasagna atau quiche.

Ubi
Satu buah ubi berukuran sedang ternyata mengandung 120% kebutuhan Vitamin A dan 30% kebutuhan Vitamin C harian. Selain bermanfaat untuk meningkatkan imunitas, ubi juga bebas kolesterol dan lemak. Cara mengolah ubi yang lebih sehat dari digoreng adalah dengan dibakar atau dipotong tipis-tipis dan dipanggang dengan oven menjadi keripik ubi.

Brokoli
Brokoli kaya akan beta karoten, potasium, magnesium, zinc, dan zat besi serta memiliki kandungan Vitamin B lengkap (B1, B2, B3 dan B6). Brokoli juga memiliki kandungan glutathione yang merupakan salah satu antioksidan terbaik. Selain bisa disajikan dengan cara ditumis dengan bawang putih, brokoli juga bisa diolah sebagai salah satu sayuran dalam capcay atau diolah dengan  kentang rebus dan keju.