Manfaat Pepaya Yang Luar Biasa

Pepaya adalah jenis tanaman buah yang mudah ditemui di Indonesia. Buah ini enak dinikmati dalam suasana apapun. Dari pepaya yang masih muda sampai yang sudah matang, dapat dinikmati sebagai kuliner yang sangat menggugah selera. Mari kita cari tau manfaat papaya yang luar biasa.

Anti inflamasi
Manfaat papaya bagi penderita arthritis, osteoporosis, edama dapat menghilangkan rasa sakit karena enzim anti inflamasi yang terkandung pada pepaya. Enzim tersebut juga memiliki sifat mencegah kanker.

Menguatkan sistem imun
Manfaat pepaya lainnya adalah berkaitan dengan sistem imun tubuh. Buah yang satu ini kaya akan vitamin A, C, dan E. Vitamin-vitamin tersebut diperlukan oleh sistem kekebalan tubuh. Ketika sistem imun makin prima, maka risiko terserang penyakit infeksi semakin berkurang.

Menyehatkan mata
Manfaat pepaya yang tak disadari adalah membantu menyehatkan mata Anda. Pasalnya, buah pepaya selain memiliki vitamin C dan E, juga memiliki sejumlah nutrisi lain, seperti lutein dan zeaksantin yang merupakan antioksidan dan berguna untuk menjaga kesehatan mata. Salah satu manfaat antioksidan tersebut adalah menurunkan risiko untuk terkena penyakit penuaan pada retina mata, atau age-related macular degeneration.

Meningkatkan kesehatan saluran cerna
Kandungan serat menjadikan manfaat pepaya baik untuk saluran cerna sehingga Anda terbebas dari masalah sembelit. Selain itu, dengan memenuhi cakupan serat setiap hari, aktivitas usus akan teratur.

Mengurangi stres
Buah-buahan yang kaya akan vitamin C dan antioksidan, seperti pepaya, kiwi, dan jeruk selain meningkatkan sistem imun tubuh juga membantu mengurangi stres pada tubuh. Manfaat pepaya ini diperoleh karena vitamin C membantu menjaga produksi hormon stres tubuh tetap rendah.

Meningkatkan Kesehatan Jantung
Konsumsi lebih banyak pepaya dapat meningkatkan kesehatan jantung Anda. Manfaat pepaya ini telah dibuktikan oleh studi yang menunjukkan bahwa buah-buahan tinggi lycopene dan vitamin C dapat membantu mencegah penyakit jantung. Dalam sebuah penelitian, orang yang mengonsumsi suplemen pepaya fermentasi selama 14 minggu memiliki lebih sedikit peradangan dibandingkan yang mengonsumsi plasebo. Rasio yang ditingkatkan terkait dengan penurunan risiko penyakit jantung.

Menyehatkan Kulit dan Rambut
Pepaya juga memiliki manfaat bagi kulit. Buah ini bisa menjaga kulit agar tetap sehat dan terlihat muda. Enzim papain yang terkandung di dalam pepaya bisa melembutkan dan merevitalisasi kulit. Sementara itu, vitamin A dan C yang ada di dalamnya bisa mengurangi kerutan dan memudarkan bintik-bintik hitam. Di samping itu, pepaya juga baik untuk kesehatan rambut karena mengandung vitamin A, nutrisi yang dibutuhkan untuk produksi sebum, yang menjaga kelembapan rambut. Vitamin A juga diperlukan untuk pertumbuhan semua jaringan tubuh, termasuk kulit dan rambut.