Info Sehat: Diet sehat saat puasa dan mitosnya

Diet sehat saat puasa dan mitosnya

Hindari porsi besar saat berbuka. Jangan langsung menyantap porsi besar ketika berbuka. Lebih baik makan besar ketika sudah selesai sholat Maghrib. Makan besar dapat mengganggu pencernaan dan membuat lambung tidak nyaman.

Jangan langsung berbuka dengan makanan yang manis. Mengkonsumsi makanan manis saat perut dalam kondisi kosong dapat memicu insulin tinggi sehingga makanan tersimpan sebagai lemak di tubuh.

Hindari minuman dingin dan bersoda. Es dapat menahan rasa lapar sehingga makanan yang bergizi jadi tidak dapat di serap tubuh. Padahal makanan bergizi sangatlah diperlukan. Sedangkan soda dapat mengganggu pencernaan karena tingkat keasamannya.

Air putih, untuk berbuka lebih baik awali dengan meminum air putih lalu konsumsi buah kurma atau buah secukupnya.  

Konsumsi 2 – 3 sendok makan madu atau beberapa butir kurma setelah fitness. Tambahkan suplemen protein bila diperlukan dan pastikan meminum 500ml – 1 liter air jika waktu berbuka puasa tiba ditengah aktifitas fitness.

Untuk menopang kebutuhan kalori saat berpuasa, makan makanan berkadar lemak rendah , berprotein yang cukup, makanan kaya serat (buah dan sayur), dan karbohidrat yang kompleks (beras merah, gandum, kacang-kacangan dll)

Hindari makanan berlemak karena dapat menimbulkan rasa tidak nyaman selama berpuasa, akhiri dengan 1 – 2 butir suplemen vitamin dan mineral

Jangan pernah melewatkan makan sahur

Hindari langsung tidur setelah sahur. Langsung tidur setelah sahur dapat menyebabkan timbunan lemak di tubuh sehingga cepat lapar , mengantuk dan tidak berenergi di siang hari. (sumber: tunggo.com)