Tips Cantik Alami & Awet Muda

Tips Cantik Alami & Awet Muda

Cuci Wajah

Muka sangat banyak mengandung minyak dan mudah sekali kotor, maka hal tersebut kami rekomendasikan anda untuk selalu mencuci muka ketika wajah terasa kotor. Misalkan pada waktu bangun tidur, siang hari, malam hari, atau dari kegiatan-kegiatan yang banyak mengeluarkan keringat.

Mencegah Jerawat

Jerawat bisa terjadi karena wajah yang banyak kotoran atau banyak minyak yang sulit keluar pada pori-pori anda. Maka anda haruslah Menghilangkan Jerawat. Dengan cara kita misalkan sering- sering mencuci muka (sama seperti cara di atas).

Hindari Berbicara Keras

Marah, bawel, tidak suka diam, pasti sebagian anda sering melakukan hal ini. Dan perlu diketahui bahwa jika terlalalu sering marah-marah maka kulit pada wajah anda akan mengkerut sehingga wajah nampak sudah berumur.

 

Memang beberapa tips di atas terbilang umum, tapi perlu diketahui dari dasar-dasar dulu anda akan mendapatkan apa yang ditinggi sana. Selamat mencoba, semoga bermanfaat. (Sumber: kesehatan96.blogspot.com) 

 

  1. Lenyapkan mitos menjadi tua berarti anda menjadi tak berguna
  2. Bersihkan gigi anda secara rutin
  3. Pertahankan sikap positif
  4. Berolahraga
  5. Me-manage stress
  6. Meditasi
  7. Pertahankan kesehatan kulit anda
  8. Makan makanan yang banyak mengandung anti oksidan
  9. Cukupi asupan serat bagi tubuh
  10. Cukup tidur
  11. Asahlah terus otak anda dengan banyak membaca
  12. Berhenti merokok
  13. Minumlah anggur, secara teratur bagi yang muslim bisa diganti dengan jus buah tanpa tambahan gula
  14. Dapatkan banyak cinta dan kasih sayang dari kelauarga (sumber: www.akuinginsukses.com)

 

  • Konsumsi Air Putih. Usahakan agar anda mengkonsumsi 1,5 liter / 8 gelas dalam 1 hari. hal ini bisa membuat peredaran menjadi lancar, sehingga kulit kita bisa tampak lebih bersih dan lembab.
  • Rajin Membersihkan Wajah. Pastikan anda mencuci muka anda pada sesat sebelum tidur dengan menggunakan pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulit kalian.
  • Istirahat Yang Cukup. Usahakan waktu tidur anda berkualitas dan dalam porsi yang sesuai dengan kebutuhan tubuh. waktu tidur yang ideal adalah 7-8 jam.
  • Es Batu. Kompreslah wajah anda dengan menggunakan es batu, tujuannya adalah agar bisa menghilangkan kantung mata, yang bisa menggangu kecantikan wajah anda. gunakan cara ini pada saat anda bangun dari tidur / di pagi hari.
  • Pelembab Bibir. selalu menggunakan pelembab bibir, karena jika bibir anda terlihat kering dan pecah-pecah bisa menyebabkan kecantikan wajah anda berkurang
  • Gaya Rambut. Rambut adalah mahkota dari setiap wanita, jadi rawatlah rambut anda dengan baik dan benar, gunakanlah gaya rambut yang berbeda-beda artinya anda tidak harus mengikuti trend yang sedang booming tapi gunakanlah gaya rambut yang sesuai dengan karakter wajah anda.
  • Aksesoris. Gunakanlah aksesoris tambahan yang bisa menunjang kecantikan anda, anda bisa saja menambahkannya pada saat anda melakukan aktifitas keseharian ataupun berpergian, tentunya jangan sampai berebihan ya kalau memakai aksesoris.
  • Busana. Faktor terpenting dari kecantikan kita para wanita adalah “Baju”. jadi pintar-pintarlah memilih baju yang sesuai dengan postur dan bentuk tubuh anda, tidak perlu membeli baju yang mahal untuk mendapatkan baju yang bagus, hal yang paling penting adalah anda bisa mix and match baju dan celana yang anda punya saat ini. (Sumber : caracantik.net)

 

  • Istirahat yang berkualitas. Tidur pada malam hari memerlukan waktu 7 sampai 8 jam untuk memberi waktu tubuh memperbaiki sel dan beristirahat setelah seharian beraktivitas. Jaga kualitas tidur Anda, jangan biarkan otak terlelap dalam keadaan stres.
  • Khasiat Air Putih. Jangan pernah bosan dengan teori 1,5 liter air putih sehari. Kandungan hidrogen, oksigen, dan mineral yang terdapat di dalam air putih mampu melancarkan peredaran darah, membuang kotoran dan toksin di dalam tubuh,  serta menjaga kelembapan kulit.
  • Relaksasi diri. Beri waktu sejenak selama 5 -10 menit di tengah kesibukan Anda. Istirahat dari depan komputer. Carilah udara segar, tempat Anda bisa beristirahat tenang sejenak. Renggangkan badan Anda dan cobalah duduk. Atur pernapasan  sambil memejamkan mata. Ritual ini dapat menjernihkan pikiran, menyegarkan wajah, dan membuat tubuh Anda lebih relaks.
  • Masker alami. Selain melakukan perawatan harian, manjakan kulit wajah dengan masker alami buatan sendiri.  Campur putih telur dengan air jeruk lemon, aduk hingga berbuih. Oleskan masker ke wajah yang sudah dibersihkan secara merata. Putih telur berfungsi mengencangkan kulit dan mengecilkan pori-pori. Kandungan proteinnya berguna melembapkan kulit serta mempercepat proses regenerasi. Lemon yang kaya akan vitamin C berfungsi sebagai antioksidan untuk melawan penuaan. Untuk menjaga elastisitas
  • kulit, gunakan masker ini seminggu sekali.
  • Olahraga wajah. Saat  Anda makan, kunyahlah makanan lebih lama, sekitar 10 kali kunyah tiap suap. Gerakan mengunyah ini akan memberikan gerakan pada otot wajah sehingga dapat mengencangkan kulit wajah. Senam wajah ini juga baik untuk menjaga metabolisme tubuh dan pola makan. (Sumber : www.femina.co.id)
Follow & Share :

INFO LAINNYA