10 February 2019
Selain atraksi barongsai, Super Indo juga menggelar acara yang ditunjukkan untuk anak-anak dalam rangka memeriahkan Imlek, antara lain Lomba Menghias lampion dan Fashion Show Cheongsam. Acara ini digelar di 5 gerai Super Indo, yaitu, Super Indo Grand Dadap, Tangerang pada Selasa (05/2), Super Indo Karang Tengah, Tangerang, Super Indo Veteran Siliwangi, Cirebon, dan Super Indo Manukan, Surabaya, serta Super Indo Citra Harmoni, Sidoarjo pada Minggu (10/2). Ada banyak hadiah yang bisa diraih oleh para pemenang lomba, yaitu voucher Super Indo, bingkisan produk dan juga tropi sebagai kenang-kenangan.