20 January 2019
Memasuki awal tahun 2019, Super Indo melanjutkan program “Yuk Masak Di Rumah” dengan mengadakan kembali acara Lomba Masak Keluarga (Family Cooking Competition). Acara yang bertujuan mengajak keluarga kembali masak di rumah, dan memberi inspirasi masak di rumah itu mudah, sehat dan hemat ini di diadakan di dua gerai Super Indo, yaitu Super Indo Jatikramat Bekasi dan Super Indo Wahidin Semarang pada Minggu, 20 Januari 2019.
Di bulan Januari ini, acara Lomba masak keluarga ini mengusung tema Super irit, dimana peserta diberikan kesempatan untuk mengikuti shopping race sebelum lomba, dengan biaya yang ditentukan senilai Rp. 50.000,- untuk berbelanja kebutuhan bahan lomba. Peserta wajib menggunakan biaya tersebut untuk dapat menyediakan dua menu istimewa diakhir acara, dengan salah satunya berbahan dasar ikan.
Di akhir acara , dipilih 5 tim yang beruntung menjadi pemenang dengan membawa pulang hadiah total jutaan rupiah berupa voucher belanja Super Indo, bingkisan, dan juga tropi pemenang.