14 August 2019

Super Indo meraih Sertifikat Penghargaan “Pasar Aman Pangan” dari Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Provinsi DKI Jakarta. Sertifikat ini diberikan oleh Ir. Gamal Sinurat, MT selaku Deputi Bidang Kependudukan dan Pemukiman Provinsi DKI Jakarta mewakili Gubernur DKI Jakarta dan disaksikan oleh Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Bapak Darjamuni dalam pembukaan Festival Pangan Jakarta 2019 (14/8). Festival ini digelar pada 14 – 16 Agustus 2019 dalam rangka membangun ketahanan pangan dan meningkatkan perekonomian pelaku usaha pangan di Provinsi DKI Jakarta.

Penerima penghargaan ini bukan kami tentukan sesaat, tetapi sudah beberapa tahun ini kami amati. Jumlah itu baru 43% dari pasar yang ada di Jakarta. Tugas kami kedepan masih banyak lagi untuk memonitor keamanan pangan.”  Ungkap Darjamuni, Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta.

Sertifikat Penghargaan “Pasar Aman Pangan” ini diserahkan kepada Super Indo dan 73 pasar tradisional serta beberapa ritel yang berada di Jakarta. Pemberian sertifikat tersebut telah melalui pengawasan yang dilakukan dengan mencermati kualitas stok pangan yang terbebas dari kandungan bahan berbahaya sehingga aman bagi konsumen.

Sertifikat ini merupakan bentuk komitmen Super Indo untuk turut serta mendukung program pemerintah dan senantiasa menyiapkan produk segar serta menjaga kualitas keamanan dan ketersediaan stok pangan untuk seluruh pelanggan..

“Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dari apa yang sudah dijalankan Super Indo. Kami berkomitmen untuk selalu menyiapkan produk  yang segar dan menjaga kualitas produk serta ketersediaan stok pangan yang aman diseluruh gerai kami untuk para pelanggan.” Ujar Yuvlinda Susanta, Head of Corporate Affairs and Sustainability Super Indo