Super Indo Super Hemat

Sehat dengan Mengkonsumsi Daging

Manfaat daging sapi bagi tubuh tidak hanya kita dapatkan jika kita mengkonsumsi daging yang berkualitas dan mahal. Semua daging menawarkan manfaat yang sama. Hanya saja mungkin bagi sebagian orang mengkonsumsi daging yang mahal terasa lebih enak dagingnya. Daging sendiri sering diolah menjadi berbagai macam olahan lezat yang menggoyang lidah. Agar menambah kenikmatan kita dalam menyantap hidangan daging, tentunya akan lebih lezat jika kita juga mengetahui manfaat daging  yang penting bagi tubuh kita.

Manfaat daging bagi manusia, berikut adalah daftar manfaatnya berdasarkan fungsi bagi kesehatan tubuh :

  • Membangun otot agar tumbuh lebih kencang dan kuat
  • Sumber energi yang besar
  • Menjaga hidup sehat untuk segala umur
  • Mencegah diabetes dan Obesitas
  • Mengatur berat badan
  • Kesehatan kognitif (otak)
  • Menyembuhkan luka
  • Menjaga sistem kekebalan tubuh
  • Mencegah anemia
  • Meningkatkan sel darah merah
  • Meningkatkan kesehatan kulit
  • Mencegah stroke dan serangan jantung.

Khasiat daging sapi memang luar biasa bagi tubuh berdasarkan kandungan gizinya, namun tentu beberapa daging memiliki kandungan lemak yang jika dikonsumsi secara berlebihan akan merugikan kesehatan. Konsumsilah secara bijak untuk menjaga kesehatan anda sekeluarga. (sumber: www.manfaat.co.id)